Sunday, April 3, 2016

LIMAS SEGITIGA (Matematika)

Limas Segitiga #Bukan Iluminati
Limas Segitiga #Bukan Iluminati
Kali ini kami akan menjabarkan materi tentang Limas Segitiga, Materi pada umumnya ddapat di kelas VIII SMP. Langsung saja ke materi, sebagai berikut :


A. LIMAS
Dalam geometri, limas adalah bangun ruang tiga dimensi yang dibatasi oleh alas berbentuk segi-n dan sisi-sisi tegak berbentuk segitiga. Limas memiliki n + 1 sisi, 2n rusuk dan n + 1 titik sudut. Kerucut dapat disebut sebagai limas dengan alas berbentuk lingkaran. Limas dengan alas berupa persegi disebut juga piramida.

1. CIRI-CIRI LIMAS
Ciri-ciri limas, antara lain:
1) Limas adalah bangun ruang yang mempunyai bidang alas segi banyak dan dari bidang alas tersebut dibentuk suatu sisi berbentuk segitiga yang akan bertemu pada satu titik.
2) Nama limas ditentukan oleh bentuk alasnya.
3) Limas beraturan yaitu limas yang alasnya berupa segi beraturan.
4)Tinggi limas adalah garis tegak lurus dari puncak limas ke alas limas.

B. LIMAS SEGITIGA
1. DEFENISI
       Salah satu bentuk bangun ruang yang wajib diketahui adalah limas segitiga. Sama seperti prisma, penamaan limas pun mengacu pada bentuk alasnya. Perbedaannya terletak pada bentuk atas dan sisinya. Pada prisma, bentuk alas dan atasnya sama. Jika berbentuk segitiga dinamakan prisma segitiga dan seterusnya. Sedangkan bentuk atas li mas akan mengerucut di satu titik dengan sisi berbentuk segitiga. Jika limas memiliki alas segitiga dinamakan limas segitiga. Seperti pada gambar di bawah ini :

2. SIFAT-SIFAT LIMAS SEGITIGA
      Adapun Sifat-sifat yang dimiliki limas segitiga antara lain adalah sebagai berikut :
1) Memiliki 4 sisi yaitu 1 sisi alas dan 3 sisi tegak.
2) Memiliki 4 titik sudut, 3 titik sudut di bagian alas dan satu di atas.
3) Jumlah rusuknya 6.

3. LUAS PERMUKAAN LIMAS SEGITIGA
  Permukaan sisi bangun limas segitiga dapat dihitung dengan menggunakan rumus bangun datar segitiga. Jika ingin mengetahui total luas permukaannya berarti kita harus menjumlahkan semua luas sisinya.

4. VOLUME LIMAS SEGITIGA

Volume limas segitiga = 1/3 x L alas x Tinggi limas (dengan luas alas = 1/2 x alas x tinggi). Yang harus diperhatikan dalam penggunaan rumus di atas adalah pengertian alas dan tinggi yang digunakan.  

Sekian Penjabaran tentang Limas Segitiga, semoga dapat bermamfaat.
Comments
0 Comments

No comments :

Post a Comment

Script Histats disini / Script Lainnya